Bandar Bola - Bony Ingin Berduet Dengan Aguero
Wilfried Bony menyarankan manajer Manchester City, Manuel Pellegrini untuk memberinya kesempatan berduet dengan Sergio Aguero.
Bony sukses membukukan empat gol dari tujuh laga terakhirnya bersama The Citizens, namun kehilangan tempat di skuat utama belakangan ini selepas Aguero pulih dari cedera.
Pellegrini memang gemar memainkan formasi dengan striker tunggal, namun Bony mengklaim jika tandem dirinya dan Aguero bakal mampu menjadi kekuatan tersendiri di lini depan. Musim lalu kami bermain bersama dalam sejumlah pertandingan, musim ini Sergio terkendala cedera jadi hanya salah satu dari kami yang siap tampil, tutur pemain asal Pantai Gading itu.
"Bertandem akan baik, ia adalah tipe striker yang berbeda dari saya. Ia punya kecepatan sedangkan saya bisa menahan bola lebih lama di kotak penalti. Saya rasa kami cocok berduet, tapi sekali lagi semua bergantung keputusan manajer." City saat ini masih tertahan di posisi ketiga klasemen sementara Liga Primer Inggris dan akan melanjutkan kampanye musim ini dengan menghadapi Watford akhir pekan ini.
No comments:
Post a Comment